ANALISIS KARAKTER PEDULI SOSIAL PADA PESERTA DIDIK KELAS V DI SDN SAMBIREJO SURAKARTA

Authors

  • Putri Melati Nur Anggraini Universitas Slamet Riyadi
  • Hera Heru Sri Suryanti Universitas Slamet Riyadi
  • Ratna Widyaningrum Universitas Slamet Riyadi

DOI:

https://doi.org/10.33061/js.v4i1.4005

Keywords:

Character Education, Social Care Character, Cultivation Strategy

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui 1) Karakter peduli sosial pada peserta didik, 2) Strategi guru dalam menanamkan karakter peduli sosial, 3) Solusi yang digunakan untuk mengatasi peserta didik yang karakter peduli sosialnya kurang baik. Jenis penelitian ini deskriptif kualitatif strategi studi kasus karakter peduli sosial peserta didik. Hasil penelitian: (1) Terdapat peserta didik yang sudah baik dalam menerapkan karakter peduli sosial yaitu 29 atau 78.4%. Sedangkan peserta didik yang kurang baik dalam menerapkan karakter peduli sosial yaitu 8 atau 21.6%. (2) Strategi yang dilakukan oleh guru kelas dalam penanaman karakter peduli sosial yaitu melalui pendekatan pendidikan karakter dengan strategi keteladanan, pembelajaran, pembudayaan,dan penguatan. (3) Untuk mengatasi karakter peduli sosial peserta didik yang masih kurang baik, guru dapat melakukan strategi penanaman pendidikan karakter peduli sosial dengan memberikan teguran, hukuman, serta pengkondisian lingkungan.

References

A. Tabi’in. 2017. Menumbuhkan Sikap Peduli Pada Anak Melalui Interaksi Kegiatan Sosial. Jurnal Ijtimaiya. 1(1). 39-59.

Admizal dan Elmina Fitri. 2018. Pendidikan Nilai Kepedulian Sosial pada Peserta didik Kelas V Di Sekolah Dasar. Jurnal Gentala Pendidikan Dasar. 1(3). 163-180.

Ema Butsi Prihastari dan Ratna Widyaningrum. 2018. Implementasi Media Mas Novel Berbasis Kearifan Lokal Untuk Menanamkan Karakter Peduli Lingkungan Pada Siswa SD. Seminar Nasional Pendidikan: Mengembangkan Kompetensi Pendidik dalam Menghadapi Era Disrupsi, Surakarta. 23-36.

Heri Gunawan. 2017. Pendidikan Karakter Konsep dan Implementasi. Bandung: Alfabeta.

Kokom Komalasari dan Didin Saripudin. 2017. Pendidikan Karakter: Konsep dan Aplikasi Living Values Education. Bandung: PT Revika Aditama.

Linda Diana. 2019. Peranan Guru dalam Mengembangkan Karakter Peduli Sosial Peserta Didik Kelas IV di MIN 09 Bandar Lampung. Skripsi. UIN Raden Intan Lampung.

Muchlas Samani dan Hariyanto. 2016. Konsep dan Model Pendidikan Karakter. Bandung: PT Remaja Posdakarya.

Nur Ikhwani. 2017. Kepedulian Sosial Anak Di Lingkungan Masyarakat Margosari Studi Deskriptif Anak-Anak Sanggar Belajar Margosari, Sidorejo, Salatiga Tahun 2017. Skripsi. IAIN Salatiga.

Sudaryono. 2018. Metodologi Penelitian. Depok: PT Rajagrafindo Persada.

Downloads

Published

2023-04-01