Sosialisasi Penggunaan Aplikasi PING Smart City Untuk Meningkatkan Awareness Masyarakat (Studi pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Ngawi)

Authors

  • riska ayu kurniawati universitas slamet riyadi surakarta

Abstract

Di zaman yang serba digital kemampuan pengawasan kepada
masyarakat perlu di upgrade, dengan adanya pengawasan kota secara
realtime sehingga mampu memecahkan masalah secara efektif dan
efesien. Rendahnya minat masyarakat terhadap aplikasi ini atau
mungkin karena ketidaktahuan mereka akan fungsi dan manfaat dari
aplikasi PING.” “Oleh sebab itu Dinas Komunikasi dan Informatika
kabupaten Ngawi untuk mensosialisasikan serta mempromosikan
aplikasi ini dengan berbagai cara. Tidak hanya menargetkan kalangan
menengah saja, tetapi juga menyusuri kalangan menengah kebawah
dengan sosialisai yang efektif.” Oleh karena itu, dalam penelitian ini
peneliti akan mencari lebih lanjut mengenai aplikasi PING yang
tergolong baru di Kabupaten Ngawi, tidak lupa peneliti melihat dengan
cermat mengenai sosialisasi dan cara yang digunakan Dinas Komunikasi
dan Informatika Kabupaten Ngawi dalam mempublikasikan aplikasi
PING ini. Metode penelitian menggunakan jenis penelitian deskriptif
kualitatif dengan objek penelitian Dinas komunikasi dan Informatika
Kabupaten Ngawi. Sumber data primer yaitu dengan wawancara,
observasi,dokumentasi sedangkan sumberdata sekunder melalui buku
referensi, media, sumber data lain (internet) dan jurnal penelitian.
Teknik penentuan informan yaitu purposive sampling. Teknik validitas
menggunakan triangulasi data. Teknik pengumpulan data melalui
observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi. Teknik analisis data
menggunakan model interaktif yaitu pengumpulan data,penyajian data,
kondensasi, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian adanya faktor
penghambat untuk meningkatkan awareness masyarakat terhadap
penggunaan aplikasi PING Smart City. kesimpulan dari penelitian ini
strategi untuk meningkatkan awareness masyarakat terhadap
penggunaan aplikasi PING Smart City, namun strategi yang digunakan
masih belum bisa menjangkau seluruh kalangan yang ada di Kabupaten
Ngawi dimana sebagian masyarakat dapat mengakses dengan mudah,
namun ada pula masyarakat yang berasal dari desa-desa yang gagap
teknologi yang masih mengeluhkan dalam penggunaannya, masih belum
mengerti. Dinas Komunikasi dan Informatika juga melakukan terobosan
baru yaitu edukasi tentang pentingnya penggunaan IT saat ini agar
masyarakat semakin terbuka untuk menggunakan aplikasi PING Smart
City.

PlumX Metrics

Published

2022-05-20

How to Cite

kurniawati, riska ayu. (2022). Sosialisasi Penggunaan Aplikasi PING Smart City Untuk Meningkatkan Awareness Masyarakat (Studi pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Ngawi). Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial, 5(2). Retrieved from https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/sldrts/article/view/6012

Issue

Section

Solidaritas: Volume 2 No 3