REPRESENTASI KORUPTOR DJOKO TJANDRA DI MEDIA ONLINE (Analisis Framing Koruptor Djoko Tjandra di Media Online Kompas.com dann Detik.com Pada 30-31 Juli 2020)

Authors

  • zasinta setyawati Universitas Slamet Riyadi Surakarta

Abstract

Abstrak
“Media online dituntut untuk terus memberikan berita terbaru dan teraktual kepada khalayak atau masyarakat sesuai dengan fakta yang terjadi di lapangan. Salah satunya adalah berita kasus korupsi Djoko Tjandra terkait pengaliha hak tagih (Cessei) Bank Bali yang merugikan negara sebesar Rp. 940 Milyar yang diberitakan oleh beberapa media online. Djoko Tjandra sendiri merupakan buronan kelas selama 11 tahun yang berhasil kabur keluar negeri untuk menghindari hukuman. Kompas.com dan Detik.com merupakan portal berita media online yang konsisten dan terus mengupdate berita perkembangan kasus korupsi Djoko Tjandra. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa bagaimana perbedaan media massa online Kompas.com dan Detik.com menyajikan berita dan merepresentasikan atau mengambarkan sosok Djoko Tjandra. Sehingga dari analisa tersebut dapat diketahui sudut pandang seorang wartawan dari Kompas.com dan Detik.com dalam menyampaikan sebuah berita. Dalam analisis peneliti menggunakan metode Analisa model Robert N. Entman dengan pendekatan kualitatif. Objek dalam penelitian ini adalah berita- berita terkait kasus korupsi Djoko Tjandra periode 30–31 Juli 2020. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kompas.com Kompas.com menframing Djoko Tjandra sebagai sosok koruptor tersangka kasus cessie Bank Bali yang dijuluki “Jokerâ€. Sedangkan Detik.com mengambarkan sosok Djoko Tjandra sebagai terpidana kasus cessie Bank Bali serta buronan kelas kakap yang banyak melakukan pelanggaran hukum selama menjadi buron.â€
Kata Kunci : Analisa Framing, Korupsi, Media Online, Djoko Tjandra, Kompas.com, Detik.com

Published

2022-05-20

How to Cite

setyawati, zasinta. (2022). REPRESENTASI KORUPTOR DJOKO TJANDRA DI MEDIA ONLINE (Analisis Framing Koruptor Djoko Tjandra di Media Online Kompas.com dann Detik.com Pada 30-31 Juli 2020). Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial, 5(2). Retrieved from https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/sldrts/article/view/6010

Issue

Section

Solidaritas: Volume 2 No 3