PENGARUH PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI INTERNET DALAM PEMBELAJARAN PPKn TERHADAP PERILAKU SOPAN SANTUN PADA PESERTA DIDIK KELAS IX SMP NEGERI 18 SURAKARTA
DOI:
https://doi.org/10.33061/jgz.v12i1.8796Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidak pengaruh penggunaan teknologi informasi internet terhadap perilaku sopan santun peserta didik kelas IX SMP 18 Surakarta. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan teknik analisis data korelasi. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 18 Surakarta.Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik berjumlahkan 60 peserta didik. Variabel penelitian ini terbagi menjadi dua, yaitu variable bebas X (penggunaan teknologi informasi internet) dan variable terikat Y (perilaku sopan santun peserta didik) yang dilakukan dengan memberikan angket kepada pserta didik untuk di isi dengan jumlah pertanyaan 18 butir dan 5 opsi alternatif jawaban. Sebelum angket digunakan, dilakukan uji validitas dan reliabilitas. Data setelah terkumpul dilakukan analisis. Teknik analisis data yang digunakan dengan uji analisis statistic korelasi.
Berdasarkan hasil analisis data menujukan bahwa hasil uji korelasi menunjukan hasil 0,189. Hasil uji korelasi ini jika dikonsultasikan table lebih besar dari 0,05 berarti Ha ditolak dan menerima Ho, sehingga dapat dikatakan bahwa penggunaan teknologi informasi internet tidak berpengaruh atau tidak signifikan terhadap perilaku sopan santun peserta didik kelas IX SMP Negeri 18 Surakarta karena tingkat signifikansi yang dimiliki variabel penggunaan teknologi informasi internet lebih besar dari 0,05 yang berarti tidak membawa dampak terhadap perilaku sopan santun peserta didik.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Arinda Sujati, Anita Trisiana, Yusuf Yusuf
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Authors who publish this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors can separately make additional contractual arrangements for non-exclusive distribution published by the journal (e.g., publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are allowed and encouraged to send their work via online (e.g., in the institutional repositories or their website) after published by the journal.