Pelaksanaan Responsivitas Dalam Pelayanan Administrasi Kependudukan Di Desa Sraten Kecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo

(Studi Kasus Responsivitas Dalam Pelayanan Adminsitrasi Kependudukan Di Desa Sraten Kecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo)

Penulis

  • Adella Arsyadita Universitas Slamet Riyadi
  • Aris Tri Haryanto
  • Sri Riris Sugiyarti

Abstrak

Peningkatan responsivitas pelayanan administrasi adalah hal yang sangat penting, terutama di lingkup desa. Desa menjadi motor penggerak ketertiban administratasi kependudukan bagi warga negara indonesia. Tidak terlepas dengan Desa sraten yang meruapakan salah satu desa di kecamatan gatak kabupaten suoharjo yang menerapkan responsivitas dalam pelayanannnya.

Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori dari Zeithaml, dkk (2015:46) bahwa dalam pelaksanaannya, responsivitas terbagi menjadi enam (6) indikator, yakni Kemampuan Merespon masyarakat, Kecepatan pelayanan, Ketepatan pelayanan, kecermatan pelayanan, ketepatan waktu pelayanan dan kemampuan menanggapi keluhan

Metode yang digunakan adalah kualitatif. infroman yang di pilih Secara survey sampling yaitu Kepala Desa Sraten, Kepala Dusun Desa Sraten, Kasie Pelayanan dan beberapa tokoh perwakilan baik dari pemuda maupun warga setempat. Tehnik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Tehnik analisi yang di gunakan menggunkan teori dari miles huberman (2014) yakni teknik analisis interaktif (pennyajian data)

  Hasil penelitian menunjukan pelaksanaan responsivitas pelayanan adinistrasi kependudukan di desa sraten sudah berjalan dengan baik diukur menggunkan (6) indikator, yakni Kemampuan Merespon masyarakat, Kecepatan pelayanan, Ketepatan pelayanan, kecermatan pelayanan, ketepatan waktu pelayanan dan kemampuan menanggapi keluhan. adapun indikator kemampuan merespon masyarat dan kemampuan enanggapi keluhan menjadi indikator yang kurang dirasa pelayanannya oleh warga setempat.

Kata kunci : Responsivitas, Pelayanan dan Desa Sraten

 

Diterbitkan

2024-01-09

Cara Mengutip

Arsyadita, A., Haryanto, A. T., & Sugiyarti, S. R. (2024). Pelaksanaan Responsivitas Dalam Pelayanan Administrasi Kependudukan Di Desa Sraten Kecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo: (Studi Kasus Responsivitas Dalam Pelayanan Adminsitrasi Kependudukan Di Desa Sraten Kecamatan Gatak Kabupaten Sukoharjo). Solidaritas, 7(2). Diambil dari https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/sldrts/article/view/9740

Terbitan

Bagian

Solidaritas: Volume 2 No 3