Implementasi Permendagri No 114 Tahun 2018 Tentang Standar Pelayanan Minimal Penanggulangan Bencana Kebakaran Pada Unit Pemadam Kebakaran Kabupaten Sukoharjo

Authors

  • Vika Rianggi Putri Universitas Slamet Riyadi Surakarta
  • Wirid Winduro
  • Damayanti Suhita

Abstract

Implementasi kebijakan merupakan salah satu hal terpenting dalam menjalankan
pemerintahan. jika kebijakan yang telah dibuat tidak diimplementasikan dengan baik
maka tidak akan berdampak apapun pada sasaran. Bencana kebakaran menurut
International Labour Organizasition (ILO, 1991), kebakaran merupakan suatu kejadian
yang tidak diinginkan dan kadangkala tidak dapat dikendalikan , sebagai hasil
pembakaran suatu bahan dalam udara dan mengeluarkan energi panas dan nyala
api.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Implementasi PermendagriNo 114 Tahun
2018 Tentang Standar Pelayanan Minimal Penanggulangan Bencana Kebakaran Pada
Unit Pemadam Kebakaran Kabupaten Sukoharjo. Penelitian ini menggunakan empat
indikator teori dari George Edwards III yang terdiri dari : (1) Komunikasi, (2) Sumber
Daya, (3) Sikap Pelaksana/Disposisi, (4) Struktur Birokrasi. Metode yang digunakan
adalah kualitatif dan teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif. Unit analisis
adalah individu dan pengumpulan data dilakukan wawancara, observasi, dan
dokumentasi untuk memberikan informasi tentang hasil Implementasi Permendagri No
114 Tahun 2018 Tentang Standar Pelayanan Minimal Penanggulangan Bencana
Kebakaran Pada Unit Pemadam Kebakaran Kabupaten Sukoharjo. Berdasarkan hasil
penelitian tersebut secara umum implementasi yang diterapkan sudah baik akan tetapi
belum optimal, ditunjukan dengan hasil sebagai berikut : (1) Implementasi dalam hal
komunikasi yang dilakukan pemadam kebakaran sukoharjo sudah baik namun belum
optimal dilihat dari sosialisasi tidak diadakan secara spesifik, (2) Implementasi dalam
hal sumberdaya sudah baik namun belum optimal dilihar dari pos pemadam kebakaran
belum tercukupi, (3) implementasi dalam hal sikap pelaksana sudah dilakukan dengan
baik dilihat dari semua anggota memiliki semangat dan komitmen bekerja dengan
sebaik-baiknya, (4) implementasi dalam hal struktur birokrasi sudah berjalan dengan
baik dilihat dari anggota pemadam kebakaran melakukan kegiatan sesuai SOP dan
penyebaran tanggungjawab sesuai dengan jadwal kerja shift.
Kata kunci: Implementasi, Permendagri, Komunikasi, Sumberdaya, Sikap Pelaksana, Struktur
Birokrasi, Pemadam Kebakaran

Downloads

PlumX Metrics

Published

2024-01-09

How to Cite

Putri, V. R., Winduro, W., & Suhita, D. (2024). Implementasi Permendagri No 114 Tahun 2018 Tentang Standar Pelayanan Minimal Penanggulangan Bencana Kebakaran Pada Unit Pemadam Kebakaran Kabupaten Sukoharjo. Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial, 7(2). Retrieved from https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/sldrts/article/view/9435