KINERJA KANTOR KEPALA DESA TUBAN, KECAMATAN GONDANGREJO, KABUPATEN KARANGANYAR

KINERJA KANTOR KEPALA DESA TUBAN KECAMATAN GONNDANGREJO KABUPATEN KARANGANYAR

Authors

  • Prasetyo Okmana Saputra Prodi lmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik, Universitas Slamet Riyadi Surakarta
  • Aris Tri Haryanto
  • Damayanti Suhita

Abstract

Kinerja memegang peranan penting dalam menentukan keberhasilan suatu
organisasi dalam menjalankan visi dan misinya. Oleh karena itu, penting untuk menilai
kinerja pegawai secara berkala. Tujuan penelitian adalah untuk menganalisis kinerja
Kantor Kepala Desa Tuban Kecamatan Gondangrejo Kabupaten Karanganyar. Metode
analisis data deskriptif dan metodologi penelitian kualitatif digunakan. Individu adalah
unit analisis, dan wawancara, observasi, dan dokumentasi digunakan untuk
mengumpulkan data guna memberikan informasi tentang hasil kinerja karyawan. Lima
indikator teoritis dari Agus Dwiyanto digunakan dalam penelitian ini: produktivitas,
kualitas pelayanan, responsivitas,responsibilitas dan akuntabilitas. Berdasarkan hasil
penelitian terhadap kinerja Kantor Kepala Desa Tuban secara umum kinerja nya sudah
baik akan tetapi belum optimal dalam segi penyediaan media aspirasi bagi masyarakat,
ditunjukan dengan hasil sebagai berikut : (1) kinerja kantor kepala desa dari segi
produktivitas diukur dari keterlaksanaan program kerja, capaian tujuan organisasi dan
tugas pokok dan fungsi sudah baik dan efektif, (2) kinerja kantor kepala desa dari segi
kualitas pelayanan diukur dari kelengkapan sarana prasarana, kepuasaan masyarakat
serta ketetapan waktu dalam memberikan pelayanan sudah baik dan sudah sesuai
dengan SOP serta sudah memuaskan masyarakat, (3) kinerja kantor kepala desa dari
segi responsivitas diukur dari ketersediaan aspirasi, penanganan masalah yang muncul
serta kesigapan pegawai sudah baik akan tetapi belum optimal dilihat dari ketersediaan
aspirasi yang ada dikantor belum banyak yang mengetahui adanya kotak saran untuk
menyampaikan aspirasinya, (4) kinerja kantor kepala desa dari segi responsibilitas
diukur dari pelaksanaan kinerja, peran pegawai dalam menanggapi keluhan
masyarakat, serta strategi dalam meningkatkan kepuasan masyarakat sudah cukup
baik, seperti pemberdayaan UMKM, cara edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat dan
yang terakhir adalah memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya ketika masyarakat
ada keperluan di kantor kepala desa tuban. (5) kinerja kantor kepala desa tuban dari
segi akuntabilitas diukur dari keterlaksanaan tugas yang sesuai dengan
tanggungjawabnya, kesesuaian antara tugas dengan kebutuhan masyarakat serta
tingkat keberhasilan pegawai sudah dikatakan baik. Saran Kantor kepala desa lebih
meningkatan media aspirasi terhadap masyarakat..
Kata Kunci : Kinerja, Reponsivitas,Instansi

Downloads

Published

2023-12-11

How to Cite

Saputra, P. O., Haryanto, A. T., & Suhita, D. (2023). KINERJA KANTOR KEPALA DESA TUBAN, KECAMATAN GONDANGREJO, KABUPATEN KARANGANYAR: KINERJA KANTOR KEPALA DESA TUBAN KECAMATAN GONNDANGREJO KABUPATEN KARANGANYAR. Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial, 7(1). Retrieved from https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/sldrts/article/view/8875

Issue

Section

Solidaritas: Volume 2 No 3