Peran Bidang Pemberitaan Pada Radio Republik Indonesia Kota Surabaya
Abstract
Pelaksanaan Praktik Magang adalah sebuah pelatihan dan pembelajaran
yang dilaksanakan di Dunia kerja yang relevan dengan kompetensi
keahlian yang dimiliki masing masing perorangan, dalam upaya
meningkatkan mutu Perguruan Tinggi dan juga menambah bekal untuk
masa mendatang guna memasuki dunia kerja. Lembaga Penyiaran Publik
Radio Republik Indonesia (LPP RRI) merupakan salah satu lembaga
penyiaran radio yang memiliki sistem penyiaran Nasional. Pada bidang
pemberitaan banyak aktivitas yang dilakukan. Salah satunya yaitu
memproduksi suatu berita yang akan dipublikasikan di Radio. Berita yang
diangkat sangat beragam, yakni berita seputar pendidikan, bencan alam,
perekonomian, hingga berita olahraga yang tentunya selalui diperbaharui
setiap harinya. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi
dan dokumentasi dengan mengumpulkan data dengan cara
mewawancarai narasumber juga mendokumentasikan mengakses internet
melalui website resmi RRI Surabaya official. Fungsi observasi ini adalah
untuk pembuatan berita yang akan disirkan di radio RRI Surabaya, serta
catatan hasil wawancara, surat kabar online maupun offline dan sosial
media yang dapat mendukung untuk memperoleh infromasi. Di dunia
Radio sebenarnya tidak hanya penyiaran saja melainkan pemberitaan
yang memiliki peranan dan fungsi yang penting untuk menginformasikan
kepada masyarakat sesuai dengan fungsi radio yaitu media massa yang
berguna untuk menginformasikan suatu berita.
Kata kunci: Pemberitaan, Radio, Jurnalistik