KOMUNIKASI INTERPERSONAL GURU BIMBINGAN KONSELING DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA DI SEKOLAH KEJURUAN ( Pada Kelas X di Sekolah Menengah Kejuruan Purnama Surakarta )

Authors

  • Ardy Kurniawan, Maya Sekar Wangi, Nurnawati Hindra Hastuti Universitas Slamet Riyadi

Abstract

ABSTRAK

Komunikasi interpersonal dilakukan guru bimbingan konseling untuk dapat membina siswa dan untuk memberikan arahan kepada siswa agar siswa dapat berperilaku baik dan disiplin saat disekolah. Teori yang digunakan adalah teori komunikasi interpersonal dan pelayanan bimbingan konseling. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, yaitu menggambarkan fenomena dan fakta-fakta yang terjadi dilapangan dengan teknik pengumpulan data wawancara, observasi dan dokumentasi. Adapun objek penelitian adalah komunikasi interpersonal guru BK dengan siswa kelas X SMK Purnama Surakarta dengan menggunakan teknik Purposive Sampling yaitu dengan memilih informan yang dianggap atau dirasa memiliki pengetahuan yang memadai terhadap objek penelitian. Validitas data yang peneliti gunakan adalah triangulasi data. Hasil dari penelitian ini adalah komunikasi interpersonal guru BK dengan siswa berjalan dengan baik karena ada perubahan sikap dari siswa menjadi lebih baik, maka dengan perubahan sikap tersebut, prestasi siswa dapat meningkat. Kesimpulan  dari penelitian yang dilakukan adalah keberhasilan guru BK dalam melakukan komunikasi interpersonal dengan siswa, sehingga dapat merubah sikap dan perilaku siswa di sekolah.

Kata kunci : Komunikasi interpersonal, Bimbingan konseling

Published

2018-08-10

How to Cite

Maya Sekar Wangi, Nurnawati Hindra Hastuti, A. K. (2018). KOMUNIKASI INTERPERSONAL GURU BIMBINGAN KONSELING DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA DI SEKOLAH KEJURUAN ( Pada Kelas X di Sekolah Menengah Kejuruan Purnama Surakarta ). Solidaritas: Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial, 2(2). Retrieved from https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/sldrts/article/view/2350

Issue

Section

Solidaritas: Volume 2 No 2