PERSEPSI PENONTON TAYANGAN REALITY SHOW 86 NET TV DI PERUMAHAN GRIYA SIDOHARJO ASRI SRAGEN

Penulis

  • Muhammad Kamil Suffi Al-Amin Universitas Slamet Riyadi Surakarta
  • Herning Suryo
  • Buddy Riyanto

Abstrak

Salah satu program acara yang ditayangkan oleh televisi adalah program reality show. Di Indonesia reality show identik dengan acara televisi yang menyajikan permainan atau kompetisi. Hampir semua stasiun televisi di Indonesia memiliki program reality show yang tayang hampir setiap harinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis persepi penonton tayangan reality show 86 di perumahan griya sidoharjo asri Sragen. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori persepsi dari Deddy Mulyana : 2017 yaitu teori yang terdiri dari sensasi (stimulus), atensi (perhatian), dan interpretasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deksriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dokumentasi. Sedangkan penentuan subyek penelitian menggunakan teknik purposive sampling. Untuk menganalisis data menggunakan teknik analisis data dari Miles dan Huberman. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tayangan 86 Net Tv dipersepsikan secara positif oleh penonton di perumahan griya sidoharjo asri Sragen. Hal tersebut diketahui dari tahapan sensasi mulai dari frekuensi menonton, pembawa acara dari kalangan kepolisian, informasi yang beragam, dan penambahan backsound. Atensi narasumber berdasarkan faktor eksternal disebabkan adanya kebaruan segmen yang ada dalam setiap episode. Atensi berdasaarkan faktor internal adalah faktor biologis kebutuhan informasi tentang keseharian kepolisian dalam menjalankan tugasnya dan faktor fisiologis yang informatif yang bersifat mengedukasi. Interpretasi informan adalah informasi yang disampaikan pembawa acara 86 mudah dipahami karena pembawa acaranya mampu menyampaikan informasi dengan baik dan jelas.

Kata Kunci: Persepsi, Penonton, Reality Show 86.

Diterbitkan

2024-05-22

Cara Mengutip

Suffi Al-Amin, M. K., Suryo, H., & Riyanto, B. (2024). PERSEPSI PENONTON TAYANGAN REALITY SHOW 86 NET TV DI PERUMAHAN GRIYA SIDOHARJO ASRI SRAGEN. Solidaritas, 8(1). Diambil dari https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/sldrts/article/view/10273

Terbitan

Bagian

Artikel