Strategi Penyiaran Program Sawo Matang Di Radio Gajah Mungkur FM Untuk Mempertahankan Pendengar

Penulis

  • Warastri Amalia Putri -
  • Herning Suryo Sarjono
  • Haryo Kusumo Aji

Abstrak

Dalam mempertahankan pendengar pada program siaran radio dibutuhkan strategi penyiaran yang tepat. Di Wonogiri Jawa Tengah, terdapat stasiun radio swasta yang telah mengudara cukup lama yaitu Radio Gajah Mungkur Fm. Radio Gajah Mungkur Fm memiliki beragam program acara salah satunya Sapa Wonogiri Menjelang Petang atau Sawo Matang. Sawo Matang menggunakan strategi untuk dapat mempertahankan pendengarnya. Dengan menggunakan strategi penyiaran dalam mengelola suatu program acara dengan baik, dapat mempertahankan pendengar. Penelitian ini menggunakan teori startegi penyiaran program menurut Susan Tyler Eastman. Metode penelitian yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara serta dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi penyiaran program Sawo Matang meliputi lima hal, yaitu strategi kesesuaian dimana meliputi tiga hal penting yaitu penjadwalan, pemilihan tipe program dan pokok masalah terhadap kebutuhan pendengar. Strategi pembentukan dilakukan dengan membentuk kebiasaan mendengarkan yang dihasilkan dari adanya penjadwalan program siaran Sawo Matang yang tidak pernah berubah dan adanya upaya promosi melalui pembuatan adlips dan spot iklan. Strategi pengendalian arus pendengar dilakukan dengan menetapkan standar mutu dengan menjaga kualitas program Sawo Matang sehingga dapat mempertahankan pendengar. Strategi penyimpanan sumber-sumber program dilakukan dengan menyimpannya melalui perangkat komputer agar nanti bisa dipergunakan kembali. Strategi daya penarik massa program Sawo Matang dilakukan dengan mengemas program semenarik mungkin, baik melalui gaya bahasa dan juga menggunakan media sosial  untuk menyiarkan program acara. Kesimpulan dalam penelitian ini, strategi penyiaran  tersebut merupakan strategi untuk mempertahankan pendengar serta memperluas pendengar Sawo Matang. 

Kata kunci : Strategi penyiaran, Sawo Matang,  Mempertahankan pendengar

Diterbitkan

2024-05-22

Cara Mengutip

Putri, W. A., Sarjono, H. S., & Kusumo Aji, H. (2024). Strategi Penyiaran Program Sawo Matang Di Radio Gajah Mungkur FM Untuk Mempertahankan Pendengar. Solidaritas, 8(1). Diambil dari https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/sldrts/article/view/10197

Terbitan

Bagian

Artikel