PENGARUH HARDINESS TERHADAP WORK ENGAGEMENT DOSEN
Abstract
Penelitian bertujuan adalah untuk menganalisis pengaruh hardiness terhadap work engagement dosen berdasarkan Theory Job Demands-Resources. Hasil penelitian ini diharapkan memberikan manfaat bagi pemangku kepentingan dalam mengidentifikasi faktor-faktor yang berpengaruh terhadap work engagement dosen. Hal itu penting mengingat work engagement telah diidentifikasi sebagai determinan tingkat turnover pegawai. Meningkatnya work engagement diharapkan dapat menurunkan tingkat turnover dosen, utamanya yang berusia muda. Berdasarkan teknik purposive sampling, jumlah sampel penelitian ini adalah 33 dosen Universitas Slamet Riyadi. Penelitian ini menggunakan breakdown dari hardiness sebagai variabel utama menjadi commitment, control, dan challenges sebagai variabel independen. Selain itu juga menggunakan breakdown dari work engagement sebagai variabel utama menjadi vigor, dedication, dan absorption sebagai variabel dependen. Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa pengaruh challenge terhadap vigor, commitment terhadap dedication, commitment terhadap vigor, dan control terhadap dedication signifikan karena memiliki t statistik > 1,96 (α 5%). sedangkan pengaruh challenge terhadap absorption, challenge terhadap dedication, commitment terhadap absorption, control terhadap absorption, dan control terhadap vigor pengaruhnya tidak signifikan karena memiliki t statistik < 1,96 (α 5%).
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Sutarno Sutarno
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Authors who publish this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors can separately make additional contractual arrangements for non-exclusive distribution published by the journal (e.g., publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are allowed and encouraged to send their work via online (e.g., in the institutional repositories or their website) after published by the journal.