PENGARUH CELEBRITY ENDORSE DAN BRAND TRUST TERHADAP KEPUTUSAN MEMBELI

studi deskriptif kuantitatif tentang pengaruh celebrity endorse dan brand trust "kaesang pangarep" terhadap keputusan membeli di cafe hebat solo

Penulis

  • Dimas Bernanda Pradana Sakti UNIVERSITAS SLAMET RIYADI SURAKARTA
  • Maya Sekar Wangi
  • Nurnawati Hindra H

Abstrak

Strategi pemasaran telah berkembang seiring dengan kemajuan teknologi dan perilaku konsumen yang berubah. Penggunaan selebriti sebagai endorser semakin umum dalam mempromosikan produk untuk meningkatkan daya tarik dan kepercayaan konsumen terhadap merek. Cafe Hebat Solo, sebagai salah satu usaha kuliner, menerapkan strategi ini dengan menggunakan Kaesang Pangarep sebagai endorser, sehingga perlu dilakukan analisis mengenai pengaruhnya terhadap keputusan membeli konsumen. Keputusan pembelian merupakan suatu proses yang dilakukan konsumen untuk memenuhi kebutuhannya agar memperoleh kepuasan dengan nilai tertinggi. Pengambilan keputusan oleh konsumen untuk melakukan pembelian suatu produk diawali oleh adanya kesadaran atas pemenuhan kebutuhan dan keinginan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh Celebrity Endorse dan Brand Trust terhadap kepurusan membeli di Cafe Hebat Solo. Adapun teori yang digunakan dalam penelitian ini yakni teori Brand Trust Kepercayaan konsumen terhadap merek dapat memperkuat keputusan membeli, dan Celebrity Endorsement Penggunaan selebriti dalam pemasaran bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan dan ketertarikan konsumen terhadap produk. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Sampel penelitian terdiri dari 96 responden yang merupakan pelanggan Cafe Hebat Solo. Data dikumpulkan melalui kuesioner dengan pertanyaan-pertanyaan yang mengukur pengaruh celebrity endorser dan brand trust terhadap keputusan membeli. Analisis dilakukan menggunakan regresi linier berganda untuk menguji hubungan antara variabel independen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik celebrity endorsement maupun brand trust memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan membeli. Uji T yang dilakukan menunjukkan bahwa Variabel Celebrity Endorsement memiliki nilai t-hitung sebesar 20.641 dengan nilai signifikan 0.000, yang berarti pengaruhnya signifikan. Variabel Brand Trust memiliki nilai t-hitung sebesar 2.878 dengan nilai signifikan 0.005, juga menunjukkan pengaruh yang signifikan. Secara simultan, celebrity endorsement dan brand trust berkontribusi signifikan terhadap keputusan membeli, dengan adjusted R-square sebesar 0.851 atau 85%, yang berarti kedua variabel ini menjelaskan 85% dari variabilitas keputusan membeli konsumen di Cafe Hebat.

 

Kata Kunci: Celebrity Endorse, Brand Trust, Keputusan Pemebelian.

Diterbitkan

2025-01-23

Cara Mengutip

Pradana Sakti, D. B., Wangi, M. S., & Hindra H, N. (2025). PENGARUH CELEBRITY ENDORSE DAN BRAND TRUST TERHADAP KEPUTUSAN MEMBELI: studi deskriptif kuantitatif tentang pengaruh celebrity endorse dan brand trust "kaesang pangarep" terhadap keputusan membeli di cafe hebat solo. Solidaritas, 8(2). Diambil dari https://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/sldrts/article/view/11395

Terbitan

Bagian

Artikel