PEMBUATAN SARINGAN PASIR LAMBAT UNTUK MENDAPATKAN AIR BERSIH DI DESA MULYASARI KECAMATAN CIAMPEL KABUPATEN KARAWANG
Abstract
Air merupakan senyawa yang penting bagi seluruh kehidupan di muka bumi. Tetapi tidak jarang pula kita mengalami krisis air bersih, terutama di saat musim kemarau di saat air sumur mulai kering atau mulai berubah warna bahkan berbau. Sumber air di wilayah Kecamatan Ciampel Kabupaten Karawang masih mengandalkan air tanah/ air irigasi. Hampir semua warganya masih menggunakan sumber air tanah dan sumber air dari irigasi. Di setiap Wilayah RW yang ada di desa Mulyasari, memiliki karakteristik air yang berbeda-beda. Keadaan air di desa Mulyasari terlihat bersih namun rasanya payau. Ada berbagai macam cara agar kita dapat mendapatkan air yang sehat dan dapat dikonsumsi pada kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah pembuatan saringan pasir lambat. Saringan ini menggunakan pasir sebagai media filter dengan ukuran butiran sangat kecil, namun mempunyai kandungan kuarsa yang tinggi. Sosialisasi terkait pentingnya air bersih dan pembuatan saringan pasir lambat di desa Mulyasari bertujuan agar masyarakat memahami akan pentingnya air bersih yang layak dipakai sehari-hari. Selain itu, masyarakat juga dapat membuat saringan pasir lambat secara mandiri.Kata-kata kunci: saringan pasir lambat, senyawa kimia, air bersih.
Downloads
Published
2018-12-12
Issue
Section
Artikel