ANALISIS KESULITAN MEMBACA PEMAHAMAN ISI BACAAN PADA PEMBELAJARAN TEMATIK INTEGRATIF PESERTA DIDIK KELAS IV

Penulis

  • Dwi Putri Setianingsih Universitas Slamet Riyadi
  • Sugiaryo Sugiaryo Universitas Slamet Riyadi
  • Oktiana Handini Universitas Slamet Riyadi

Abstrak

Tujuan penelitian: 1) Mengetahui kesulitan peserta didik kelas IV SD Negeri Ketro 1 dalam memahami isi bacaan  2) Mengetahui faktor apa yang mempengaruhi kesulitan peserta didik dalam memahami isi bacaan pada pembelajaran tematik integratif  3) Mengetahui upaya yang dilakukan untuk mengatasi kesulitan peserta didik dalam memahami isi bacaan. Metode yang digunakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek yang digunakan adalah peserta didik kelas dan guru kelas IV.  Sumber data yang diperoleh di SD Negeri Ketro 1 berupa data primer yang didapatkan menggunakan wawancara dengan peserta didik dan guru kelas IV, data sekunder melalui observasi, dokumentasi. Teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data digunakan deskriptif kualitatif model interaktif.  Kesimpulan: 1) Kesulitan membaca pemahaman isi bacaan pada pembelajaran tematik integratif yang dialami peserta didik kelas IV SD negeri Ketro 1 seperti peserta didik kesulitan menentukan jawaban yang sesuai isi bacaan dan peserta didik tidak paham maksud dari isi bacaan. 2) Faktor yang mempengaruhi kesulitan peserta didik dalam memahami isi bacaan pada pembelajaran tematik integratif meliputi kurang motivasi dari diri sendiri, kurang minat belajar membaca, dan pengaruh dari teman.  3) Upaya yang dilakukan untuk mengatasi kesulitan memahami isi bacaan yaitu dengan menerapkan pembiasaan membaca kepada peserta didik dengan melakukan kegiatan membaca di perpustakaan dan guru dapat menggunakan strategi atau model pembelajaran yaitu Know Want Learn (KWL), merupakan jenis strategi membaca pemahaman untuk menggali, mendapatkan informasi suatu isi bacaan.

Unduhan

Diterbitkan

2022-08-21