PERAN KODIM 0801 PACITAN MELALUI GERAKAN PEMUDA BERTANI DALAM UPAYA MENYONGSONG GENERASI MILENIAL CINTA PERTANIAN

Penulis

  • Endriana Wahyu Alita, Aristoteles Lawita, Tomy Fedi Anugrahan & Maharani Thalia Purwa Aditya

DOI:

https://doi.org/10.33061/rsfu.v3i1.2601

Abstrak

Kehidupan generasi millennial tidak bisa dilepaskan dari teknologi terutama internet, entertainment/hiburan sudah menjadi kebutuhan pokok bagi generasi ini. Fenomena yang terjadi saat in di Kabupaten Pacitan, kurangnya minat para pemuda untuk terjun dalam bidang pertanian menjadi sesuatu hal yang perlu diperhatikan. Pemuda lebih memilih profesi lain di kota-kota besar yang lebih menjanjikan dari pada menjadi petani. Pekerja di sektor pertanian rata-rata berusia tua (40 tahun keatas) sedengkan tenaga kerja berusia muda lebih memilih bekerja sebagai buruh industry daripada buruh tani. Alasan tenaga kerja berusia tua lebih banyak dikarenakan tenaga kerja ini kurang atau tidak memiliki ketrampilan. Kodim 0801 Pacitan dengan melalui gerakan pemuda pertanian berharap generasi muda bisa bertani dan kedepan tidak tertumpu ke profesi yang lain dan mendukung program pemerintah di bidang pertanian. Gerakan ini dilakukan untuk menciptakan pertanian yang modern dengan melibatkan pemuda pemudi di Pacitan.
Tujuan adanya penulisan ini yaitu untuk Peran Kodim 0801 Pacitan Melalui Gerakan Pemuda Bertani Dalam Upaya Menyongsong Generasi Milenial Cinta Pertanian dalam upaya pencapaian ketahanan nasional di Kabupaten Pacitan. Metode yang digunakan dalam penulisan ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan teknik dokumentasi. Untuk mendeskripsikan gerakan pemuda pertanian ini yang dilaksanakan sehingga akan diketahui pelaksanaannya sesuai dengan yang diharapkan.
Berdasarkan hasil penulisan diketahui bahwa Gerakan Pemuda Pertanian yang diselenggarakan oleh Kodim 0801 Pacitan dapat memberikan dampak yang positif membangkitkan kepedulian terhadap pertanian di daerah, Untuk menciptakan pertanian yang modern. Gerakan Pemuda Pacitan telah membuahkan hasil Panen Raya yang dilaksanakan di lahan pertanian milik Kodim 0801 dikomplek Makodim. Ke depan gerakan Pemuda Pertanian diharapkan adanya kepedulian dari pemuda pacitan perannya dalam pembangunan di Pacitan dibidang pertanian.
Kata kunci : TNI, Kodim, Pertanian, Ketahanan Pangan, Pemuda

Unduhan

Diterbitkan

2019-01-11