STRATEGI DIFUSI INOVASI BKKBN DALAM MENJANGKAU GENERASI DIGITAL NATIVES
DOI:
https://doi.org/10.33061/rsfu.v3i1.2572Abstrak
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami proses difusi inovasi yang dilakukan oleh BKKBN dalam menyebarkan informasi dan program Keluarga Berencana (KB) kepada sasaran strategis mereka yaitu generasi muda yang merupakan digital natives, selain itu juga mengkaji ulang proses tersebut untuk menemukan proses yang paling efektif dan lebih berorientasi terhadap generasi mereka kedepanya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan corak studi kasus dan menggunakan metode wawancara yang dilakukan pada 2 orang responden Duta KB remaja di Kabupaten Bekasi yang memiliki prestasi dan berkontribusi terhadap program KB untuk remaja. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa saat ini BKKBN membentuk program GenRe (Generasi Berencana) yaitu program KB yang berorientasi pada remaja, difusi inovasi yang mereka lakukan untuk mensosialisasikan program tersebut diantaranya dengan membentuk PIK-R/M (Pusat Informasi dan Konseling Remaja/Mahasiswa) di lingkungan sekolah dan kampus, memberikan penyuluhan ke sekolah-sekolah, mengadakan perkumpulan dan pemilihan Duta GenRe setiap tahun, dan kampanye dengan menggunakan selebaran dan poster. Responden menjelaskan bahwa program BKKBN sudah cukup berorientasi pada generasi muda namun penyebaranyan belum maksimal karena masih cenderung menggunakan saluran konvensional, untuk dapat lebih memaksimalkan penyebaranya pada generasi muda yang merupakan digital natives, BKKBN disarankan agar lebih berfokus melakukan kampanye dan pendekatan dengan menggunakan media baru, internet, dan teknologi digital, seperti sosial media, youtube, dan website resmi yang lebih youth-oriented.Kata-kata kunci: KB, GenRe-KB, Difusi Inovasi, Digital Natives
Unduhan
Diterbitkan
2019-01-11
Terbitan
Bagian
Artikel
Lisensi
- Hak publikasi atas semua materi informasi yang tercantum dalam situs jurnal ini dipegang oleh dewan redaksi/editor dengan sepengetahuan penulis. Pengelola Jurnal akan menjunjung tinggi hak moral penulis.
- Aspek legal formal terhadap akses setiap informasi dan artikel yang tercantum dalam situs jurnal ini mengacu pada ketentuan lisensi Creative Commons Atribusi-NonCommercial-No Derivative (CC BY-NC-ND), yang berarti bahwa hanya dengan izin penulis, informasi dan artikel Jurnal PKM dapat didistribusikan ke pihak lain dengan tanpa merubah bentuk aslinya untuk tujuan non-komersial.
- Setiap terbitan Jurnal PKM, baik cetak maupun elektronik, bersifat open access untuk tujuan pendidikan, penelitian, dan perpustakaan. Di luar tujuan tersebut, penerbit atau pengelola jurnal tidak bertanggung jawab atas terjadinya pelanggaran hak cipta yang dilakukan oleh pembaca atau pengakses.