PERAN KONSELING KELOMPOK DALAM MEMBENTUK SIKAP KESETIAKAWANAN SOSIAL PADA SISWA KELAS VII F SMP NEGERI I COLOMADU TAHUN PELAJARAN 2018/2019
DOI:
https://doi.org/10.33061/jm.v6i2.4598Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran konseling kelompok dalam membentuk sikap kesetiakawanan sosial siswa kelas VII F SMP Negeri I Colomadu Tahun Pelajaran 2018/2019.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualittatif. Teknik pengumpulan data yaitu melalui metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Keabsahan data menggunakan teknik trangulasi metode. Teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi data. Subyek dalam penelitian ini adalah 5 siswa yang mengalami sikap kesetiakawanan sosial yang belum terbentuk dan obyek dalam penelitian ini adalah peran konseling kelompok dalam membentuk kesetiakawanan sosial.Berdasarkan hasil observasi dan wawancara yang dilakukan selama penelitian dapat diperoleh kesimpulan bahwa setelah diberikan layanan konseling kelompok selama lima kali pertemuan diperoleh kemajuan sikap kesetiakawanan subyek secara bertahap. Subyek dalam kelas VII F yang kondisi awalnya belum dapat terbentuk sikap kesetiakawanan sosialnya yang sering tidak peduli dengan teman sebaya di kelas menjadi meningkatkan sikap kesetiakawanan sosialnya dengan lebih terbuka dan peduli kepada teman sebayanya di sekolah. Hal ini menunjukkan bahwa konseling kelompok berhasil berperan dalam membentuk sikap kesetiakawanan sosial siswa kelas VII F SMP Negeri I Colomadu Tahun Pelajaran 2018/2019. Kata kunci: konseling kelompok, sikap kesetiakawanan sosialReferences
Aliffah Datik Wayuni. 2018. Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok Terhadap Sopam santun Siswa Kepada Guru pada Kelas VIII SMP N I Colomadu Tahun Pelajaran 2017/2018. R Surakarta:Universitas Slamet Riyadi Surakarta.
Gantina,Eka,dan Karsih. 2011.Asesmen Teknik Nontes dalam Perspektif BK Komprehensif. Jakarta: PT Indeks.
Lexy J. Moleong.2017.Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung:Remaja Rosdakarya.
Sugiyono. 2016. Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
Tohirin.2012.Metode Penelitian Kualitatif dalam Pendidikan Bimbingan dan Konseling. Jakarta:Raja Grafindo Persada.
Triyono & Mastur.2014. Materi Layanan Klasikal Bimbingan dan Konseling Bidang Bimbingan Sosial. Yogyakarta: Paramitra Publishing.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors can separately make additional contractual arrangements for non-exclusive distribution published by the journal (e.g., publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are allowed and encouraged to send their work via online (e.g., in the institutional repositories or their website) after published by the journal.