Pemberdayaan Kader Posyandu Dalam Mengelola Sampah Berbasis Masyarakat Jalur Tol Soker di Desa Wonorejo Kab.Karanganyar

Penulis

  • kharis triyono universitas slamet riyadi
  • Sumarmi Sumarmi universitas slamet riyadi
  • Dorothea Ririn Indriastuti universitas slamet riyadi

DOI:

https://doi.org/10.33061/awpm.v7i2.9870

Abstrak

Mitra kegiatan Program Kemitraan Masyarakat(PKM ) ini masyarakat yang tidak produktif secara ekonomi (masyarakat umum/biasa)  Kader Posyandu Ibu Sadar 2  terletak di Desa Wonorejo Kec.Gondangrejo Kab Karanganyar yang terletak. Di RW I Wonorejo ditemui permasalahan banyaknya sampah-sampah yang berceceran disekitar pemukiman karena tidak tersedianya sarana pengumpulan dan pengolahan sampah, banyak anak-anak sakit yang harus ke rumah sakit disebabkan oleh karena faktor kurang bersihnya kondisi lingkungan oleh karena itu perlu dilakukan pemberdayaan kader posyandu dalam mengelola sampah berbasis masyarakat.Tujuan program kemitraan masyarakat(PKM) ini adalah:1) meningkatkan  ketrampilan , pengetahuan dan sikap   mitra dalam memperlakukan sampah, 2) memotivasi mitra agar selalu kreatif dan inovatif dalam  mengelola sampah melalui 3 R ( Reduce, Reuse , Recycle), 3) mendorong mitra meningkatkan dan mempertahankan pengelolaan sampah di lingkungannya agar didapatkan suasana sehat, nyaman, tentram, dan menyejahterakan dan 4) bagi perguruan tinggi sebagai wujud pelaksanann MBKM dengan mendasarkan pada Indikator Kinerja Utama (IKU) ke dua dan ketiga yaitu mahasiswa dan dosen aktiv di luar kampus. Metode yang akan digunakan dalam pencapaian tujuan tersebut di atas   adalah sosialisasi kepada tokoh masyarakat dan mitra, pemberian pengetahuan dan ketrampilan melalui ceramah, praktek lapangan, , diskusi, dan pendampingan pembuatan barang-barang bermanfaat dari sampah serta penanaman buah dan sayur dalam pot. Target luaran dari program kemitraan masyarakat ini adalah : 1) Kader posyandu sebagai mitra dapat menjadi pioner dalam pengelolaan sampah berbasis masyarakat 2) mampu membuat barang-barang dari sampah yang mempunyai nilai ekonomi, 3) memiliki ketrampilan dan  pengetahuan membuat pupuk organik dari sampah yang digunakan untuk memenuhi kebutuhannya dalam menanam buah dan sayur dalam pot , dan 4) publikasi melalui jurnal nasional ber ISSN pada Jurnal Adi Widya dengan ISSN 2598-2273(media cetak) dan ISSN 2598-2281(media online) yang sudah terindkes Sinta dan media masa online serta Yuotube

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2023-10-28

Cara Mengutip

triyono, kharis ., Sumarmi, S., & Indriastuti, D. R. . (2023). Pemberdayaan Kader Posyandu Dalam Mengelola Sampah Berbasis Masyarakat Jalur Tol Soker di Desa Wonorejo Kab.Karanganyar. Adi Widya : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 7(2), 312–317. https://doi.org/10.33061/awpm.v7i2.9870