PENDAMPINGAN MANAJEMEN PASAR WISATA PADA PEDESAAN LERENG GUNUNG ARJUNA JAWA TIMUR
PENDAMPINGAN MANAJEMEN PASAR WISATA PADA PEDESAAN LERENG GUNUNG ARJUNA JAWA TIMUR
DOI:
https://doi.org/10.33061/awpm.v6i2.6709Abstrak
Pengabdian masyarakat dilakukan di lereng gunung Arjuna, Prigen, tepatnya di Kedai Hutan Cempaka yang dikelola oleh Yayasan Cempaka. Fasilitas yang dikelola Yayasan Cempaka antara lain: Kedai Hutan Cempaka, Cempaka Camping Ground dan Wisata Alam, Cempaka Farm (Kandang ayam petelur). Pengabdian ini dilaksanakan dengan tujuan melakukan pengabdian dalam hal manajemen pasar wisata yang ada pada pedesaan. Beberapa tahap yang dilakukan mulai dari analisis sosial, Focus Group Discussion – FGD, Pembentukan Program, Pelaksanaan Program, dan Evaluasi Program. Kegiatan ini dilakukan dari bulan Agustus sampai dengan November 2021 dengan partisipasi pengelola Yayasan Cempaka, perwakilan masyarakat desa, perwakilan pemuda pedesaan. Keberadaan Pasar Wisata dapat menjadi salah satu langkah awal pembangunan desa dengan mengutamakan produk asli dari masyarakat. Saat kami melakukan pendampingan terdapat juga toko yang menjual hasil produk yang dibuat oleh penduduk pedesaan seperti hasil karya dari kayu, printing, dan masih banyak lagi, ada pula kopi hasil alam yang telah dijadikan bubuk serta makanan ringan olahan yang dikemas cukup menarik. Dengan adanya toko dan fasilitas-fasilitas yang telah dikelola Yayasan Cempaka, maka diharpkan pengelolan dan masyarakat sekitar dapat memanfaatkan untuk memajukan ekonomi dan kehidupan masyarakat sekitar.
Unduhan
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2022 Vincentia Setyawati
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
- Hak publikasi atas semua materi informasi yang tercantum dalam situs jurnal ini dipegang oleh dewan redaksi/editor dengan sepengetahuan penulis. Pengelola Jurnal akan menjunjung tinggi hak moral penulis.
- Aspek legal formal terhadap akses setiap informasi dan artikel yang tercantum dalam situs jurnal ini mengacu pada ketentuan lisensi Creative Commons Atribusi-NonCommercial-No Derivative (CC BY-NC-ND), yang berarti bahwa hanya dengan izin penulis, informasi dan artikel Jurnal PKM dapat didistribusikan ke pihak lain dengan tanpa merubah bentuk aslinya untuk tujuan non-komersial.
- Setiap terbitan Jurnal PKM, baik cetak maupun elektronik, bersifat open access untuk tujuan pendidikan, penelitian, dan perpustakaan. Di luar tujuan tersebut, penerbit atau pengelola jurnal tidak bertanggung jawab atas terjadinya pelanggaran hak cipta yang dilakukan oleh pembaca atau pengakses.