STUDI TEMPAT PEMBUANGAN AKHIR (TPA) SAMPAH (STUDI KASUS DI TPA PUTRI CEMPO KOTA SURAKARTA)

Authors

  • Kharis Triyono & Efrain Patola

Abstract

Penelitian ini bertujuan : (1) untuk mengetahui dan menjelaskan karakteristik fisik lokasi TPA sampah di Desa Jatirejo RT 06 RW 11, Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Surakarta, (2) untuk mengetahui dan menjelaskan kesesuaian penempatan TPA sampah di Mojosongo, Kecamatan Jebres Kota Surakarta di tinjau dari aspek penataan ruang kota,Hasil penelitian disimpulkan karakteristik fisik lokasi TPA sampah Putri Cempo Kota Surakarta, sebagai berikut; Struktur geologi TPA sampah merupakan batuan alluvial kelabu dan regosol kelabu searah dengan kemiringan lahan, memudahkan rembesan lindih ke arah timur dan utara kawasan permukiman.. Kondisi topografi pada lokasi TPA relatif bervariasi membentuk kemiringan yang relatif rendah kearah utara dan timur mempercepat rembesan air lindih sampai kawasan permukiman sekitarnya.Lokasi TPA sampah Putri Cempo yang ada di Kel/Mojosongo Surakarta sesuai ditinjau dari aspek penataan ruang.Indikator BOD dan Bakteri E. Coli, menunjukan bahwa TPA sampah Putri Cempo telah mencemari air lingkungan di sekitarnya dampai radius 150 meter .Sebaiknya lokasi TPA sampah di Kota Surakarta tidak terpusat pada satu kawasan saja, tetapi terdistribusi berdasarkan kondisi geografis dan tipologi kota Surakarta.Kata kunci : TPA, pencemaran.

Published

2016-01-29

Issue

Section

Artikel