PENGARUH LAYANAN INFORMASI TATA TERTIB SEKOLAH TERHADAP SOPAN SANTUN SISWA KELAS VII SMP N 2 GONDANGREJO KARANGANYAR TAHUN PELAJARAN 2017/2018

Authors

  • Arya Ahmad Adil Wicaksana

DOI:

https://doi.org/10.33061/jm.v4i1.2703

Abstract

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya
pengaruh Layanan Informasi Tata Tertib Sekolah Terhadap Sopan Santun siswa kelas VII
SMP N 2 Gondangrejo Karanganyar Tahun Pelajaran 2017/2018.
Dalam penelitian ini, populasinya adalah siswa kelas VII SMP N 2 Gondangrejo
Karanganyar tahun pelajaran 2017/2018 berjumlah 159 siswa. Sampel yang digunakan
adalah 50 siswa. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Metode
angket dipergunakan untuk mengumpulkan data tentang pengaruh layanan informasi tata
tertib sekolah terhadap sopan santun siswa, dokumentasi untuk mengumpulkan data,
sedangkan teknik analisis data dengan ttest
Berdasarkan analisis data, dapat di simpulkan bahwa bada pengaruh Layanan
Informasi Tata Tertib Sekolah Terhadap Sopan Santun siswa kelas VII SMP N 2
Gondangrejo Karanganyar Tahun Pelajaran 2017/2018. Ini di buktikan dengan
menggunakan t-tes di peroleh nilai thitung sebesar = 16,999 selanjutnya nilai thitung tersebut di
konsultasikan dengan ttabel pada d.b= N-1 (50-1)=49, dalam taraf signifikan 5% dan 1 % yaitu
2,678 dan 2,403.Ternyata hasil analisis data diperoleh thitung lebih besar dari ttabel yaitu
2,678<16,999>2,403. Dengan demikian hipotesis yang berbunyi “ Ada pengaruh layanan
informasi tata tertib sekolah terhadap sopan santun siswa kelas VII SMP N 2 Gondangrejo
Karanganyar tahun pelajaran 2017/2018†.
Kata kunci: Layanan Informasi, Tata Tertib. Sopan Santun

Published

2019-02-08

Issue

Section

Artikel