PENGARUH PENGGUNAAN LIMBAH MEDIA TANAMAN JAMUR TIRAM DAN KONSENTRASI Em-4 TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN PAKCHOY (Brassica rapa L.)

Authors

  • Rifa Danuri Sartono Joko Santosa Siswadi

DOI:

https://doi.org/10.33061/innofarm.v13i2.978

Abstract

Penelitian tentang “Pengaruh penggunaan limbah media tanam jamur Tiram
dan konsentrasi Em-4 terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman Pakchoy (Brassica
rapa L.)”.telah dilaksanakan mulai bulan Mei 2014 sampai bulan Juli 2014 di
Kelurahan Sambirejo, Kecamatan Slogohimo, Kota Wonogiri dengan ketinggian
tempat 500 meter di atas permukaan laut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh penggunaan limbah media tanam jamur tiram dan pemberian EM-4
terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman pakchoy
Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAKL) yang terdiri
dari 2 faktor dan diulang 3 kali. Adapun kedua faktor tersebut adalah
1. Faktor I : limbah media tumbuh jamur tiram (L) terdiri dari 2 macam yaitu:
L1 : Tanpa diberi limbah media tumbuh jamur tiram
L2 : Diberi limbah media tumbuh jamur tiram
2. Faktor II : konsentrasi EM-4 (E) terdiri dari 4 taraf yaitu:
E0 : Tanpa pemberian Em4
E1 : EM-4 dengan konsentrasi 5 cc/l air
E2 : EM-4 dengan konsentrasi 10 cc/l air
E3 : EM-4 dengan konsentrasi 15 cc/l air
Kedua faktor perlakuan tersebut dikombinasikan sehingga diperoleh 8 kombinasi
perlakuan. Data dianalisis menggunakan Analisis Ragam, yang dilanjutkan dengan
Uji Beda Nyata Jujur pada taraf nyata 5%.
Hasil penelitian ini menunjukkan : (1) penggunaan limbah media tanam
jamur tiram (L2) berpengaruh terbaik dibanding tanpa penggunaan limbah media
tanam jamur tiram (L1) karena dapat meningkatkan lebar daun menjadi 13,98 cm,
jumlah daun menjadi 16,37 lembar, berat segar tanaman menjadi 217,50 g, berat
kering tanaman menjadi 10,75 g, dan berat daun yang dikonsumsi menjadi 140,63
g, (2) pemberian EM-4 dengan konsentrasi 15 cc/l air (E3) berpengaruh terbaik
dibanding konsentrasi lainnya karena dapat meningkatkan berat segar tanaman
menjadi 221,25 g, berat kering tanaman menjadi 10,98 g., dan berat daun yang
dikonsumsi menjadi 139,63 g, dan (3) konsentrasi antara limbah media tanam jamur
tiram dengan EM-4 tudak berpengaruh nyata terhadap semua parameter yang
diamati.
Kata kunci : limbah, EM 4, packchoy

PlumX Metrics

Published

2015-06-26

Issue

Section

Artikel