PENGARUH MACAM MEDIA TUMBUH DAN PUPUK MIKRO PLANT NATURE TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT AKASIA (Acacia mangium Willd)

Authors

  • Hadris Kharis Triyono

DOI:

https://doi.org/10.33061/innofarm.v14i1.969

Abstract

Penelitian tentang “Pengaruh Macam Media Tumbuh dan Pupuk Mikro Plant Nature Terhadap Pertumbuhan Bibit Akasia (Acacia mangium Willd)†telah dilaksanakan mulai bulan Mei 2014 sampai Juli 2014, bertempat di Greenhouse Fakultas Pertanian Universitas Slamet Riyadi yang terletak di Kelurahan Kadipiro, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah. Tujuan dari penelitian ini adalah : untuk mengetahui pengaruh terbaik dari perlakuan macam media tumbuh dan pupuk mikro terhadap pertumbuhan bibit akasia. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang disusun secara faktorial. Perlakuan terdiri dari 2 faktor dan masing-masing kombinasi perlakuan diulang 3 kali. Data dianalisis menggunakan Analisis Ragam, yang dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan ( Duncan Multiple Range Test / DMRT) pada taraf nyata 5%.
Hasil penelitian ternyata yang berpengaruh hanya macam media saja, sedang pupuk mikro plant nature tidak berpengaruh terhadap seluruh parameter, ini menunjukkan : (1) Perlakuan macam media tumbuh tidak berpengaruh nyata terhadap diameter batang, berat kering total, nisbah pucuk akar, dan indeks mutu bibit saat bibit akasia berumur 2 bulan, sedangkan terhadap tinggi bibit dan jumlah daun adalah nyata. (2). Pengaruh terbaik diperoleh pada perlakuan media campuran tanah, pupuk kandang, dan arang sekam dengan perbandingan 98 : 1 : 1 karena dapat menghasilkan bibit akasia yang lebih efisien pada tinggi dan jumlah daun yang lebih baik.
Kata Kunci : Media Tumbuh, Pupuk Mikro, Bibit Akasia

Published

2015-05-11

Issue

Section

Artikel