Perubahan pola tanam akibat perubahan cuaca berdampak terhadap pendapatan petani

Penulis

  • Tri - Handayani
  • Lidia - Natalidini
  • Diyan - Isbiantoro
  • Efrain - Patola

Abstrak

Abstrak

Tujuan penelitian ini, adalah untuk mengetahui: (1) bentuk pola tanam yang diterapkan di Kabupaten Karanganyar, (2) dampak perubahan pola tanam yang diterapkan terhadap produktivitas tanaman akibat perubahan cuaca, dan (3) pendapatan dari masing – masing pola tanam. Penelitian menggunakan metode eksplorasi dengan pendekatan deskriptif-kualitatif. Instrumen pengumpulan data pola tanam dan produktivitas tanaman adalah kuesioner (daftar pertanyaan) sedangkan untuk pengumpulan data iklim adalah dokumentasi.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) semua petani di empat desa dalam tiga kecamatan yang diteliti melakukan perubahan pola tanam pada saat terjadi perubahan cuaca, (2) perubahan pola tanam berdampak positif terhadap pendapatan petani di desa Karanglo dan Jenawi, oleh karena itu para petani tetap mempertahankannya sampai sekarang.

Kata kunci: pola tanam, perubahan iklim, pendapatan petani

##submission.downloads##

PlumX Metrics

Diterbitkan

2013-11-12

Terbitan

Bagian

Artikel