ANALISA REGISTER YANG DIGUNAKAN OLEH KOMUNITAS POLISI DALAM FILM SWAT

Penulis

  • Vita Erwati Miladiah, Monika Putri Ardaningtyas

Abstrak

Penelitian ini merupakan penelitian sosiolinguistik yang mempelajari tentang penggunaan register dalam film SWAT. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan tipe, pembentuk, dan fungsi dari register yang digunakan oleh komunitas polisi dalam film SWAT. Penelitian ini menggunakan metode descriptive qualitative. Data dari penelitian ini adalah register yang digunakan oleh komunitas polisi yang berbentuk ujaran, kalimat, klausa, prases, dan kata.Terdapat 494 data yang termasuk dalam tipe register. Data tersebut dikategorikan kedalam 2 tipe register yaitu closed register (104 data atau 21,05%) danopen register (390 data atau 78,95%). Marker register atau pembentuk register terdiri lexical marker, syntactic marker dan semantic marker. Lexical marker terdiri dari dua kategori; slang (32 data atau 16.08%) danaddress system (54 data atau 27,13%). Syntactic marker mempunyai 39 data atau 19,60% dan semantic marker terdiri dari 74 data atau 37,9%. Fungsi register terdiri dari 372 data (100%) yang dikelompokkan kedalam expressive functiondengan 40 data atau 10,75%, directive functiondengan 127 data atau 34,14%, referential functiondengan 198 data atau 53,23%, metalinguistic function dengan 3 data atau 0,81%, and phatic function yang mempunyai 4 data atau 1,07%.
Kata kunci: sociolinguistik, variasi bahasa, register

##submission.downloads##

PlumX Metrics

Diterbitkan

2014-12-10

Terbitan

Bagian

Artikel